Amazing Spider ~



makhluk kecil dan imut ini kupanggil laba-laba, pasti kalian juga akan memanggil dengan panggilan yang sama :)
Hanya sebagian kecil orang yang meliriknya penuh kagum, termasuk aku salah satunya, padahal ia adalah salah satu wujud kesempurnaan ciptaan Allah.
apa yang kalian fikirkan dahulu ketika telintas nama laba-laba dibenak kalian? yup, Jaringnya.
Ia merupakan keajaiban desain yang memiliki rancangan tersendiri beserta perhitungan tekhnik yang menyertainya.
Coba aja kalau laba-laba yang aku pegang ini diperbesar menjadi seukuran manusia, jaring yang dianyamnya akan memiliki tinggi sekitar 150 meter dan ini akan sama tingginya dengan gedung pencakar langit berlantai 50
andaikan laba-laba sedemikian besar sehingga mampu membuat jaring yang lebarnya 50 meter , maka jaring yang dibuatnya bisa menghentikan pesawat jumbo jet.

karena kekepoan dan ke-mau-tau-an ku , coba kalian amati deh gimana makluk imut ini membuat jaring-jaringnya, kalian akan menemukan keajaiban yang nyata kawan.
Pertama-tama ia akan melempar benang yang dipintalnya jauh ke udara kemudian aliran udara ini akan membawanya ketempat tertentu dimana ia akan menempel. Ok! Construction Time, waktunya untuk laba-laba melakukan pekerjaannya. perlu satu jam lebih untuk menganyam 1 jaring. waw !
mulanya, laba-laba kecil ini menarik benang jenis kuat dan tegang dari titik pusat ke arah luar guna untuk mempersiapkan kerangka jaringnya. Ia lalu menggunakan benang jenis kendor dan lengket untuk membuat lingkaran dari arah luar kedalam dan Taraaaaaaaa….perangkap nya sudah siap!!
benang yang digunakan laba-laba itu sama ajaibnya dengan jaringnya. Benangnya bisa 5x lebih kuat dari serat baja dengan ketebalan yang sama. Ia memiliki gaya tegang seratus-lima-puluh-ribu-kilogram-per-meter-persegi. Coba banyangin deh kalo seutas tali berdiameter 30cm terbuat dari benang laba-laba, maka bisa menahan berat 150 mobil.. Subhanallah :)
kebetulan laba-laba imut ini bernama Dinopsis “Sang Ahli Pembuat Perangkap”  ini tidak menunggu mangsanya terperangkap dalam jaring, tapi ia membuat perangkap bergerak. Ia membuat benang khusus dengan membuat dua ratus gulungan per menitnya. Ia lalu merangkaikan benang-benang ini dengan mengikuti suatu pola yang cerdas. Dengan cara ini, sebuah perangkap mematikan pun kini telah siap. 
Ia menunggu di tempat yang sering dilalui serangga untuk menyergapnya. Matanya yang tajam mampu melihat gerakan paling lemah sekalipun. Ia lalu membungkus mangsanya dalam jerat khusus. Laba-laba menangkap lebih dari satu mangsa dalam semalam, dan menganyam jaring yang berbeda untuk setiap mangsa. Jaring ini sungguh merupakan keajaiban desain. Mangsa yang tertangkap tidak berkesempatan untuk lolos. 

Laba-laba Dinopsis yang baru lahir telah mampu menganyam jaring mungil. Bayi laba-laba ini sudah menjadi insinyur semenjak ia lahir ke dunia. hihihi :’) keren kan? dan Bayi laba-laba ini akan segera meninggalkan induk mereka untuk membangun sarang mereka sendiri setelah kehadiran laba-laba muda lainnya.
keren kan? Laba-laba itu sebenarnya keren jarang ada yang nglirik siapa dia sebenarnya , untuk apa Tuhan menciptakan dia , masih banyak cerita tentang laba-laba kapan2 disambung lagi :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penyuka Hujan dan Penyuka Senja

mengenal "SUKU HUI" (suku pemeluk agama Islam di China)

KINGDOM CAKE "XINGO"