Cinta Dalam Diam
aku suka bercerita
diujung pagi
karena embun tak pernah
mengeluh
mendengarkan tentang
rinduku
sayup sayup angin
berhembus
srek..srek..srek
menabrak lirih daun belimbing
Ku biarkan hatiku
melebur dalam
lamunan ini,
pluk..pluk..pluk satu persatu
tetesan
air jatuh, karena untuk
sementara waktu
sakitku terobati oleh
kehadirannya
Meski hanya semenit,
setidaknya mentari
mampu menghangatkan,
tapi belum mampu
mencairkan hatiku,
wusss..udara pagi yang
dingin menghampiri
dan seakan aku kembali
membeku dalam kesendirian
kukuruyuk…
suara ayamku terdengar
merdu
membuat hatiku sedikit
tersenyum
tapi itu sesaat setelah
itu aku kembali menangis
dalam diamku, dalam
penantianku
Tik..tik..tik hujan pun
tiba-tiba turun
diujung pagi ini,
dengan hujan aku masih
terjaga
harap sangart ku temui
dan kunikmati senyummu lagi
Cukup cintainya dalam
diam
karena diamku adalah
bukti cintaku
yang menjadi memori
tersendiri untukku
dan sudut hati kita
menjadi rahasia antara kita dan sang pemilik hati kita
ding..dong..ding..dong
sampai dentingan waktu kan berhenti tuk slamanya
farah azhaar nisrina
SMAN 1 Trenggalek
Komentar
Posting Komentar